Pesawat Pribadi Cristiano Ronaldo Alami Kecelakaan

EDISIMEDAN.com, SPANYOL – Pesawat pribadi Cristiano Ronaldo dilaporkan alami kecelakaan dan terpaksa untuk melakukan pendaratan darurat di bandara El Prat, Barcelona.
Menurut media Spanyol, pesawat melakukan pendaratan kecelakaan pada hari Senin lalu. Saksi mata mengklaim, bahwa pihak berwenang dengan cepat tiba di tempat kejadian untuk mengevakuasi kecelakaan pesawat tersebut.
Tapi untungnya bintang Real Madrid itu tidak ada dalam manifest pesawat. Saat kecelakaan, Ronaldo dilaporkan berada di Jerman mempersiapkan pertandingan timnya Liga Champions melawan Borussia Dortmund.
Dilaporkan, pilot mengalami luka ringan dan terpaksa dirawat oleh petugas medis setelah kecelakaan horor ini. Pesawat pribadi milik Juara Euro 2016 ini, dibeli tahun lalu seharga £ 15 juta.
BACA JUGA
Pejabat Pemko Medan Diduga Bersama Bos Podomoro dalam Jet Pribadi
Sebuah sumber mengatakan kepada Mirror Football: “Pesawat biasanya disewa oleh perusahaan dan itu digunakan oleh salah satu dari mereka.
“Cristiano Ronaldo, keluarganya atau teman-teman tidak di pesawat. Insiden ini tidak memiliki konsekuensi besar.”
Bintang Portugal berperan penting dalam imbang 2-2 timnya melawan klub raksasa Jerman dan mencetak gol untuk Los Blancos. [ded]





