Home / BINJAI / SUMUT / Keren, Konsultasi Hukum Di Warkop Justice Seeker Coffe Shop Binjai

Keren, Konsultasi Hukum Di Warkop Justice Seeker Coffe Shop Binjai


EDISIMEDAN.COM, Binjai – DPC Perhimpunan Advokat Indonesia ( Peradi) daerah Binjai – Langkat menggelar kegiatan “Konsultasi Hukum ” berthema Pengacara daerah tidak kalah hebat dengan pengacara Ibukota bertempat di Warkop Justice Seeker Coffe Shop di Jalan Sultan Hasanuddin , Kelurahan Kartini, Kecamatan Binjai Kota, Sabtu, (26/3) malam.

Acara yang di pandu pembawa acara Bayu Aditama ini di ikuti oleh pengacara-pengacara yang tergabung di DPC Peradi Binjai Langkat yakni Ketua DPC Peradi Binjai Langkat Abdul Latip, SH, Sofyan Syah,SH, Syarifudin,SH, Zul Israk, SH,Arief Budiman Simatupang,SH dan dengan bintang tamu Ketua PWI Binjai Arma Delisa Budi dan Leriadi Napol ( Binjai Berdikusi).

Baca Juga:  Mengenal Wisata Religi Makam Mahligai di Barus

Pada kesempatan itu Abdul Latip mengatakan DPC Peradi Binjai Langkat  siap membantu masyarakat yang tidak mampu dalam permasalahan hukum , tapi kita tidak  sembarangan dalam memberikan bantuan hukum harus benar benar tidak mampu dan ada keterangan dari pemerintah bahwa ia benar tidak mampu .

Abdul Latip juga menyampaikan pengacara yang tergabung di Peradi Binjai Langkat  tidak kalah hebat dengan pengacara ibukota.
Pada dasarnya saya dan Peradi BL akan terus mensuport anggota agar bisa maju .
Ketika ditanya soal hukum yang tajam kebawah tumpul kebawah , Latip menyebutkan sebagai pengacara ada dua profesi pertama sebagai penerima kuasa disisi lain pengacara berpungsi sebagai penegak hukum.” Pengacara itu harus mampu bersinergi dengan penegak hukum lainnya,” jelas Latip
“Pengacara juga harus mampu melakukan penemuan-penemuan hukum dan merekayasa hukum ,’terang Latip
Leriadi Napol mengapresiasi niat tulus Perad BL , warkop ini membuka ruang bagi masyarakat yang membutuhkan bantuan hukum,” kata Leriadi
Ketua PWI Binjai Arma Delisa Budi , kegiatan ini sangat baik .” Wartawan rentan dengan masalah hukum , pengacara dan wartawan sebenarnya sama -sama ingin menegakkan hukum ,”kata Budi
Sedangkan Arief Budiman Simatupang sebutkan Peradi  adalah perhimpunan yang benar peduli hukum . Kami kedepan akan tunjukkan siapa yang mau kami bela ,” ujarnya. (OP)
Terkait


Berita Terbaru