Home / MEDAN TODAY / BNNP Sumut Lakukan Tes Urin Awak Maskapai di Kualanamu

BNNP Sumut Lakukan Tes Urin Awak Maskapai di Kualanamu


BNNP Sumut Lakukan tes urin awak maskapai penerbangan di Bandara Kualanamu, Selasa (29/12/2015)

MEDAN, EDISIMEDAN| Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sumut melakukan test urine kepada berbagai awak maskapai penerbangan di Bandara Kualanamu, Selasa (29/12/2015). Pemeriksaan urine ini dilakukan kepada sekitar 30 kru maskapai mulai dari pilot, pramugari dan pramugara.

“Dari hasil pemeriksaan, BNNP Sumut tidak menemukan pilot yang terdeteksi menggunakan narkoba. Ada satu pramugari yang positif, tapi karena dia mengonsumsi obat flu,” ujar Kabid Pemberantasan BNNP SUmut AKBP, Agus Halimuddin kepada wartawan.

Pemeriksaan tes urine ini dilakukan sekaligus dalam rangka memastikan kesiapan angkutan darat dan udara menjelang Tahun Baru 2016.

BACA JUGA

Pramugari dan Kopilot Lion Air Lagi Asik Pesta Narkoba Dibekuk BNN

Turut dalam peninjauan ini Plt Gubsu Tengku erry Nuradi, Kapolda Sumut Irjen Pol Ngadino, Kepala BNN Sumut Brigjen Pol Andi Loedianto, Kepala BIN Daerah (Kabinda) Sumut Brigjen Pol Tumino Hadi.

Baca Juga:  Cerita Kapolrestabes Medan yang Tak Bisa Bantu Istri Buat SIM

Ada juga Kapolresta Medan Kombes Pol Mardiaz Kusin Wihananto, Dandim 0201/BS, Kol Inf Maulana Ridwan, Kadis Perhubungan Sumut Antoni Siahaan, Kepala Organda dan sejumlah pejabat lainnya.

Dalam tinjauannya, Erry dan jajaran FKPD Sumut menyempatkan diri melihat pelayanan di area ticketing, ruang tunggu calon penumpang.

BACA JUGA

Jalur KA Layang Medan-Kualanamu Sepanjang 8 KM Mulai Dibangun Januari

Sebelumnya, rombongan juga melakukan tes urin di Terminal Amplas. Dalam pemeriksaan urine ke sejumlah supir, BNNP Sumut juga tidak temukan supir yang terdeteksi menggunakan narkoba.

“Keselamatan penumpang adalah yang utama. Supir tidak boleh menggunakan narkoba. Konsentrasi harus penuh saat berkendara. Jangan sampai dalam pengaruh alkohol apalagi narkoba,” ujar Plt Gubsu Tengku Erry Nuradi saat memimpin rombongan untuk meninjau kesiapan angkutan darat dan udara menjelang Tahun Baru 2016.

Baca Juga:  Aktivis Anak Gelar Doa dan Aksi Solidaritas untuk Kinara

Kapolda Sumut, Irjen Pol Ngadino menegaskan, akan menindak tegas pengemudi bus yang ugal-ugalan, apalagi sampai mengakibatkan kecelakaan yang merenggut nyawa penumpang maupun pengendara lain.

“Utamakan keselamatan. Jangan ugal-ugalan. Arus kendaraan jelang Natal dan Tahun Baru biasanya akan meningkat. Jadi supir harus meningkatkan kewaspadaan saat berkendara,” sebut Ngadino. [ded]

Terkait


Berita Terbaru