EDISIMEDAN.com, MEDAN – Rumah Sakit Umum (RSU) Haji Medan telah berusia 33 tahun. Usia 33 tahun
adalah usia yang matang bagi sebuah institusi pelayanan kesehatan, dan
Alhamdulillah, dengan izin Allah serta kerja keras seluruh elemen rumah sakit, RSU Haji Medan terus tumbuh dan berkembang memberikan pelayanan terbaik kepada
masyarakat.
Tema pada milad kali ini, “Kolaborasi Sumut Berkah untuk Pelayanan Rumah
Sakit Umum Haji Medan yang Unggul, Maju, dan diridhai Allah Swt”.
Hal ini disampaikan Direktur RSU Haji Medan, Sri Suriani Purnamawati, S.si, Apt, M.Kes. dalam rilisnya Kamis (5/6).
“Ini merupakan pengingat dan motivasi bahwa keberhasilan kita tidak bisa dicapai secara sendiri, melainkan melalui sinergi, kolaborasi, dan niat tulus untuk memberikan manfaat. Kami percaya, dengan mengedepankan nilai-nilai spiritual, integritas, profesionalisme, dan kebersamaan, RSU Haji Medan akan terus berkembang menjadi rumah sakit yang unggul dan membawa maslahat bagi umat.
Dalam momentum acara hari ulang tahun RSU Haji Medan, dikemas melalui acara pengajian sekaligus menyambut Iduladha 1446 H beserta santunan anak yatim.
Melalui acara pengajian ini, kita tidak hanya berhenti pada peringatan
seremonial, tetapi juga mengisi hari jadi ini dengan kegiatan yang bermakna, yaitu pemberian santunan kepada anak-anak yatim. Ini adalah bentuk kepedulian dan rasa syukur kita kepada Allah SWT. Sebab, dalam setiap rezeki yang kita miliki, ada hak orang lain yang harus kita tunaikan, dan anak yatim adalah golongan yang sangat dimuliakan dalam Islam.
Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam perjalanan
RSU Haji Medan selama ini, kepada para dokter, perawat, tenaga kesehatan, staf, serta mitra-mitra strategis.
“Mari kita jaga semangat kebersamaan ini untuk mewujudkan pelayanan kesehatan yang berorientasi pada kemaslahatan umat dan keridhaan ilahi,” ucapnya.
Lanjutnya lagi, pembangunan Rumah Sakit Umum (RSU) Haji Medan ke depan direncanakan untuk meningkatkan kapasitas dan kualitas layanan kesehatan bagi masyarakat Sumatera Utara.
Beberapa langkah strategis yang sedang dan akan dilakukan antara lain : Peningkatan fasilitas dan Infrastruktur, Penambahan fasilitas khusus seperti
ruang tunggu, poliklinik dan IGD tambahan nantinya. Upaya peningkatan status Rumah Sakit menjadi tipe A. Peningkatan mutu, kualitas dan identitas rumah sakit bernuansa Islami, sehingga RSU Haji Medan bisa mendapatkan Akreditasi Syariah.
Dengan langkah-langkah strategis tersebut, RSU Haji Medan diharapkan dapat menjadi rumah sakit bertaraf internasional, yang mampu memenuhi kebutuhan layanan kesehatan masyarakat Sumatera Utara. Dirgahayu 33 tahun RSU Haji Medan. Ramah dan Empati dalam memberikan pelayanan. (red)