EDISIMEDAN.com, BINJAI – Dewan Pimpinan Cabang Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (Grib) Kota Binjai diwakilkan Ketua Harian DPC Grib Binjai Iskandar Sembiring gelar Jum’at Berkah dengan berbagi sebanyak 600 nasi kotak untuk berbuka puasa Ramadhan 1446 H kepada para pengguna jalan yang melintas di Jalan Sudirman Binjai Kota tepatnya di Lapangan Merdeka Binjai depan Kantor Pemko Binjai, Jumat (7/3) sekira pukul 17.30 Wib.
Kegiatan yang cukup bermamfaat ini di hadiri juga unsur pengurus teras DPC Grib Binjai di antaranya Ketua Ateng, Alibina Gursing, Riki Ramanda, Djoelham Efendi, GM Grib Binjai dan
Ketua Satgas DPC Grib Binjai Pian Sembiring (Bos PS).
Pantauan, masyarakat yang melintas atau pun yang sering beraktifitas di sekitar lokasi pembagian nasi kotak antusias berebut untuk mendapatkan nasi kotak yang memang khusus di bagikan bagi yang membutuhkan atau pun yang melintas. Secara keseluruhan kegiatan berjalan aman dan lancar berkat adanya pengawalan dari personil Polres Binjai serta instruksi dari Ketua Iskandar Sembiring kepada anggotanya
Ketua Harian DPC Grib Binjai Iskandar Sembiring kepada EDISIMEDAN.com, sebutkan kegiatan ini merupakan instruksi pimpinan untuk ikut menyemarakkan bulan suci Ramadhan 1446 H. Menjaga keamanan umat Islam dalam melaksanakan ibadah puasanya serta berbuat kebajikan.
“Hari ini kami bagikan sebanyak 600 nasi kotak dan Alhamdulillah berjalan lancar. Direncanakan kegiatan ini akan dilakukan setiap hari Jum’at pada Ramadhan 1446 H tahun ini. Harapan saya Binjai kedepannya semakin baik dan tetap damai,” ujar Iskandar Sembiring menjawab wartawan. (OP)